ROSARIO BIRU YANG HILANG
ROSARIO BIRU YANG HILANG --------------- (gambar: diunduh 30 Juni 2019) Cerpen oleh Berrye Tukan Nenek Ina mungkin adalah sosok wanita tua yang paling religius di kampung kami. Saban pagi-pagi buta, Nenek Ina sudah bangun, membasuh diri dan pergi ke gereja dengan langkah kaki yang nampak terseret. Di gereja, duduknya paling depan. Tangannya dikatup erat dengan seuntai rosario. Matanya tertutup rapat sementara bibir tuanya tak berhenti mengucap doa demi doa. Kala siang, Nenek Ina menyendiri di kamar sambil menjalankan doa Anjelus dan Keronka. Nenek Ina tinggal di rumah bersama sang cucu, Yoana. Ketiga anaknya sudah berkeluarga dan memutuskan untuk tinggal di rumah sendiri. Hidup Nenek Ina serba berkecukupan dengan uang pensiunan dari almarhum sang suami serta perhatian ketiga anaknya. Tak jarang Nenek Ina membantu tetangga yang kesulitan, dari meminjamkan beras hingga uang sekolah. Rumah Nenek Ina tak mewah namun lumayan bagus dengan taman kecil di depan rumah dan sebuah ter